Berita
Berita Detail

MPP Diresmikan, Berikut Harapan DPRD
Upload by Admin - 23 November 2023
MAL Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Bangkalan telah diresmikan oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).
Maka dari itu, Ketua Komisi A DPRD Bangkalan H. Syaiful Anam berharap, dengan diresmikannya MPP di Kota Salak pelayanan akan semakin baik, terintegrasi dan dapat menjadi salah satu solusi dari bentuk pelayanan terpadu yang bisa dijangkau oleh masyarakat.
"Kami berharap keberadaan MPP di Bangkalan semakin menegaskan bahwa penyelenggaraan pelayanan publik yang cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman," katanya, Kamis (23/11/2023).
Menurut politikus Partai Gerindra tersebut, terwujudnya MPP di Bangkalan juga harus di barengi dengan peningkatan kualitas SDM yang bertugas disana.
"Makanya, seluruh aparatur yang bertugas di MPP harus dapat memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat," tegasnya.
“Karena fungsi utama dari MPP adalah masyarakat mendapat kemudahan dalam mengakses berbagai jenis pelayanan, dan hal tersebut dapat terwujud jika fasilitas yang ada juga dibarengi dengan kualitas SDM yang mumpuni," pungkasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh