Berita
Berita Detail
Sekretariat DPRD Bangkalan Terima Kunjungan Tiga Komisi DPRD
Upload by Admin - 06 September 2021
SEKRETARIAT DPRD Kabupaten Bangkalan menerima kunjungan dari tiga Komisi DPRD tiga Kabupaten lain. Pertama Komisi Komisi Il DPRD Kota Probolinggo. Kedua Komisi III DPRD Kota Mojokerto dan ketiga Komisi III DPRD Kabupaten Situbondo. Rombongan mereka diterima oleh Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas dan Protokol Sekretariat DPRD Bangkalan Abu Soleh dan Kepala Sub Bagian (Kasubag) Rumah Tangga dan Perlengkapan Sekretariat DPRD Bangkalan Moch. Arif Mahmud, di ruang rapat Banggar DPRD Bangkalan, Senin (6/9/2021).
Kasubag Humas dan Protokol Sekretariat DPRD Bangkalan Abu Soleh mengatakan, tujuan Komisi II DPRD Kota Probolinggo untuk studi referensi terkait perluasan bantuan sosial pada saat PPKM. Sedangkan tujuan Komisi III DPRD Kota Mojokerto untuk studi referensi persiapan pembelajaran tatap muka. Sementara tujuan Komisi III DPRD Kabupaten Situbondo untuk koordinasi terkait pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan serta RTLH (rumah tidak layak huni pada Tahun Anggaran 2021).
Abu menyampaikan ucapan terimakasih kepada tiga komisi yang telah percaya kepada DPRD Bangkalan. Menurutnya, komonikasi antar lembaga ini harus terus dijaga. Sehingga, dengan komonikasi yang baik nantinya bisa saling tukar referensi tentang memajukan Kabupaten masing-masing. Karena itu, pihaknya berharap komonikasi terus dijaga dan dirawat.
“Kami menerima kunjungan dari tiga komisi tiga DPRD daerah lain. Semoga studi banding yang dilakukan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat. Karena dengan begitu kami juga mendapatkan pengetahuan adanya studi banding ini,” ujarnya singkat. (dul)
- H. Rofik Dorong Optimalisasi Pajak dan Retribusi Daerah untuk Tingkatkan Kemandirian Fiskal Bangkalan
- Komisi I DPRD Dorong BPS Libatkan SDM Lokal dalam Sensus Ekonomi 2026
- DPRD Bangkalan Gelar Rapat Paripurna Penetapan Raperda APBD 2026
- Wakil Ketua II DPRD Tekankan Sinergi dan Komitmen Bersama dalam Pembentukan Perda 2026
- Ketua DPRD: Momentum Hari Jadi ke-494, Bangkalan Harus Maju Lebih Terarah dan Berkelanjutan
