Berita

Berita Detail

DPDR Ingatkan Dinas PUPR Terkait Anggaran Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan di Bangkalan

Upload by Admin - 09 Januari 2024

TAHUN anggaran 2024, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) menyiapkan anggaran lebih dari 100 miliar untuk perbaikan sejumlah ruas jalan. 

Anggaran yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU) tersebut akan digunakan untuk memperbaiki ruas jalan, baik kabupaten maupun jalan desa, termasuk tembok penahan jalan (TPJ).

Saat ini, Dinas PUPR sedang menyiapkan perencanaannya sesuai bidang masing-masing untuk mengetahui ruas jalan kabupaten, desa, dan TPJ berapa.

Menanggapi hal tersebut, anggota Komisi C DPRD Bangkalan Solihin mengingatkan Dinas PUPR agar perencanaan dan pengalokasian anggarannya tepat sasaran.

"Dinas terkait harus benar-benar bisa menginventarisir dengan tepat jalan yang memang rusak parah baik kabupaten maupun desa. Sehingga jalan yang mengalami kerusakan parah bisa didahulukan," katanya, Selasa (9/1/2024).

Politikus PAN ini berharap Dinas PUPR tidak salah sasaran dalam perencanaan. Sebab, kesalahan dalam penetapan prioritas dan alokasi anggaran akan berdampak terhadap pencapaian tujuan dan sasaran program Pemkab.

Selain itu, Solihin juga meminta Dinas PUPR meningkatkan pengawasannya terhadap setiap pekerjaan. Sehingga kualitas pekerjaan terjamin dan sesuai perencanaan. 

"Kami berharap kualitas pekerjaan nantinya ditingkatkan. Pengawasan dari dinas terkait terhadap pekerjaan harus lebih ketat lagi," pungkasnya.(dul)