Berita

Berita Detail

Komisi C Minta Dinas PUPR Lakukan Pengawasan Lebih Ketat Soal Perbaikan Jalan Kabupaten

Upload by Admin - 06 September 2021

PEMERINTAH Kabupaten Bangkalan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memiliki program skala prioritas perbaikan jalan kabupaten di Kecamatan Kokop, Geger, dan Konang tahun ini. Anggaran untuk program itu dipastikan oleh Dinas PUPR tidak terpangkas refocusing. Hal itu berdasarkan penuturan Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Bangkalan Guntur Setiyadi. Menurutnya, ada 17 titik jalan kabupaten yang akan dilakukan perbaikan.

Menanggapi itu, anggota Komisi C DPRD Bangkalan M. Husni Syakur meminta Dinas PUPR lebih ketat melakukan pengawasan pada saat pelaksanaan perbaikan jalan. Agar supaya pengerjaannya sesuai prosedur. “Pada prinsipnya kita menginginkan agar masalah jalan rusak ini dapat segera diatasi. Karena jalan yang bagus merupakan urat nadi perekonomian,” Katanya, Senin (6/9/2021).

Dirinya berharap kepada pemerintah untuk terus memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan pokok seluruh masyarakat Bangkalan, khususnya dalam infrastruktur jalan. Tidak hanya di khususkan untuk 1 sektor saja, tapi untuk seluruh sektor secara bertahap. “Supaya masyarakat bisa merasa aman dan nyaman dalam beraktifitas. Karena dengan adanya jalan yang bagus maka ekonomi masyarakat akan tumbuh dengan baik,” paparnya.

Karena itu, Husni juga berharap perbaikan jalan tersebut dapat terealisasi dengan lancar. Sehingga masyarakat dapat segera merasakan pembangunan infrastruktur disektor jalan. “Kepada Masyarakat, mari kita sama-sama mendukung pemerintah dalam perbaikan jalan ini. Ketika jalan sudah bagus maka yang akan merasakan dari bagusnya jalan itu kita semua. Jadi mari kita saling mendukung. Sekali lagi kepada Dinas PUPR, kami minta agar lebih ketat lagi dalam melakukan pengawasannya, agar perbaikan jalan ini berjalan sesuai prosedur,” pungkasnya. (dul)