Berita
Berita Detail

Komisi D Apresiasi Transparansi Pengelolaan Dana BOS SDN 1 Kemayoran
Upload by Admin - 22 September 2023
KOMISI D DPRD Bangkalan melakukan pemanggilan kepada Kepala Sekolah SDN 1 Kemayoran, Jumat (22/9/2023).
Tujuan dari pemanggilan tersebut untuk mengetahui pengelolaan dana BOS sudah sesuai atau tidak.
Ketua Komisi D DPRD Bangkalan Nurhasan menyatakan, pihaknya ingin tau berapa jumlah pegawainya yang ditanggung dari dana BOS.
"Kemudian rincian biaya yang kurang lebih Rp 700 juta itu dibiayakan untuk apa saj. Itu juga kami pertanyakan," ujarnya.
"Ternyata tadi disampaikan oleh Kepala Sekolah SDN 1 Kemayoran bahwa ada 9 orang yang terdiri dari guru PTT dan GTT yang setiap bulannya mendapat gaji antara Rp 900 ribu sampai Rp 1 juta. Jadi kalau di total nilainya setiap tahun hampir Rp 100 juta," imbuhnya.
Kemudian, kata Nurhasan, untuk belanja modal menghabiskan Rp 5 juta. Sedangkan untuk belanja barang dan jasa sekitar Rp 648 juta.
"Untuk belanja rehab ringannya kurang lebih 10 persen dari belanja tersebut," kata anggota dewan dari fraksi PPP ini.
Dengan keterbukaan tersebut, lanjut dia, menggambarkan SDN 1 Kemayoran dikelola dengan baik dan profesional.
"Kami apresiasi karena di SDN 1 Kemayoran itu tidak ada yang namanya disparitas antara murid kaya dan miskin, itu tidak ada perbedaan," paparnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 1 Kemayoran Nurhayati Eka mengatakan, pemanggilan oleh Komisi D bukan karena ada permasalahan. Melainkan hanya pemaparan penggunaan dana BOS.
"Tidak ada masalah, hanya pengeluaran dana BOS. Kami sudah menjalankan dana BOS dengan baik dan sesuai peruntukkannya," singkatnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh