Berita
Berita Detail

DPRD Terima Audiensi Guru Ngaji Dan Madin, H Kur: Kami Akan Upayakan Insentif Untuk Mereka Tetap Ada
Upload by Admin - 11 September 2023
DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangkalan menerima audiensi dari guru ngaji dan Madin terkait penghapusan anggaran insentif guru ngaji dan madin di perubahan anggaran keuangan (PAK) 2023, di Ruang Rapat Banggar, Senin (11/9/2023).
Wakil Ketua DPRD Bangkalan H Fatkhurrahman yang menemui langsung audiensi tersebut mengatakan, audiensi tersebut menghasilkan jalan keluar untuk anggaran insentif guru ngaji dan Madin yang direncanakan dihapus oleh pemerintah daerah.
“Alhamdulillah kami sudah menemukan jalan keluarnya, sehingga insentif guru ngaji dan Madin akan tetap diberikan sesuai kemampuan keuangan daerah,” ujarnya usai menemui audiensi.
Politikus PDI Perjuangan tersebut menyampaikan, pihaknya akan terus mengupayakan anggaran insentif guru ngaji dan Madin itu tetap ada, meskipun tidak utuh seperti tahun-tahun yang lalu.
“Nanti kami akan bahas bersama di komisi-komisi, terutama Komisi D yang membidangi. Kami upayakan Ketua Komisi D mencari solusinya,” katanya.
Oleh karena itu, pihaknya berharap guru ngaji dan Madin tetap tenang. Sebab, pihaknya akan mengupayakan anggaran insentif guru ngaji dan Madin tetap ada.
“Kami akan mengupayakan semampunya. Karena kami tau guru ngaji dan madin menggantungkan harapannya di insentif ini,” pungkasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh