Berita
Berita Detail

Komisi C Minta Pengerjaan Jalan RE Martadinata Segera Dilaksanakan
Upload by Admin - 02 Agustus 2023
WAKIL Ketua Komisi C DPRD Bangkalan Musawwir menyoroti pemeliharaan berkala jalan RE Martadinata yang hampir sebulan lelangnya sudah tuntas.
"Setiap kegiatan infrastruktur harus dilaksanakan ketika proses tander selesai," ujarnya, Rabu (2/8/2023).
Menurutnya, dengan begitu manfaat program yang di canangkan pemerintah itu bisa dirasakan masyarakat.
”Harus segera dilaksanakan sesuai dengan RAB (rencana anggaran biaya),” pintanya.
Politisi PKS itu juga meminta pelaksana mengedapankan kualitas dan tidak asal-asalan dalam pelaksanaan kegiatan.
"Agar pemerintah dan masyrakat tidak dirugikan," ucapnya.
Pihaknya berjanji akan memelototi pelaksanaan proyek jalan RE Martadinata tersebut.
"Komisi C akan sidak nanti kelapangan," pungkasnya dengan tegas.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh