Berita
Berita Detail
Target Produksi Ikan Budi Daya Naik, Komisi B Minta Diskan Berikan Pendampingan Serius
Upload by Admin - 05 Juli 2023
DINAS Perikanan (Diskan) Kabupaten Bangkalan menaikkan target produksi ikan budi daya menjadi lima persen. Hal itu berdasarkan prediksi yang disebut membaik.
Anggota komisi B DPRD Bangkalan Abdul Azis mengatakan, target produksi ikan itu harus tercapai. Caranya, memberikan pendampingan serius terhadap para petambak.
"Kemudian, sarana yang dibutuhkan juga harus dipenuhi," ujarnya, Rabu (5/7/2023).
Menurut Azis, jika pendampingan kepada para petambak bagus, dan sarana lengkap, pihaknya yakin target produksi ikan budi daya bisa tercapai.
"Kalau semuanya sudah tertata rapi, baik pendampingan maupun sarananya, kami yakin target akan tercapai," kata politikus PPP ini.
Fungsional pengendali Hama dan Penyakit Ikan Diskan Bangkalan Edy Wijono mengayakan, sejak dua tahun terakhir, capaian produksi ikan budi daya cukup baik.
Menurut Edy, menaikkan hasil produksi ikan budi daya bukan tanpa pertimbangan. Selain cuaca bagus, terdapat sejumlah petambak baru yang juga siap berproduksi.
"Apalagi budi daya ikan mendapat suport dari Kementrian Kelautan dan Perikanan," ucapnya.(dul)
- H. Rofik Dorong Optimalisasi Pajak dan Retribusi Daerah untuk Tingkatkan Kemandirian Fiskal Bangkalan
- Komisi I DPRD Dorong BPS Libatkan SDM Lokal dalam Sensus Ekonomi 2026
- DPRD Bangkalan Gelar Rapat Paripurna Penetapan Raperda APBD 2026
- Wakil Ketua II DPRD Tekankan Sinergi dan Komitmen Bersama dalam Pembentukan Perda 2026
- Ketua DPRD: Momentum Hari Jadi ke-494, Bangkalan Harus Maju Lebih Terarah dan Berkelanjutan
