Berita
Berita Detail
7.jpeg)
Komisi D Berharap Program KLA Tidak Hanya Formalitas
Upload by Admin - 07 Juni 2023
KETUA Komisi D DPRD Bangkalan Nurhasan berharap program kota layak anak (KLA) yang sedang dipersiapkan pemerintah kabupaten setempat tidak hanya sekedar formalitas.
Nurhasan juga meminta program ini juga tak hanya sebagai pencitraan kinerja dinas terkait.
"Jangan sampai kota layak anak ini hanya menjadi formalitas dan pencitraan kinerja dari dinas terkait. Kita tidak mau begitu," ujarnya, Senin (7/6/2023).
Politisi PPP ini tidak ingin program ini hanya digembar gemborkan tetapi hak-hak anak belum bisa dipenuhi dan dijamin Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan.
"Kita sangat mendukung Kabupaten Bangkalan menjadi kabupaten layak anak. Tapi yang kami tegaskan, hak-hak anak harus dipenuhi," tegasnya.
Sebelumnya, Plt Bupati Bangkalan memaparkan terkait program kabupaten layak anak (KLA) yang dilaksanakan oleh Pemkab Bangkalan. Bahwa Kabupaten Bangkalan sangat berkomitmen dalam mewujudkan Kabupaten Bangkalan sebagai Kabupaten Layak Anak.
"Hal ini kami wujudkan dalam beberapa program kerja yang ikut mendukung dan memenuhi hak-hak anak di Kabupaten Bangkalan," ujarnya.(dul)
- Nur Hakim Pimpin Pansus BPR, Tegaskan Komitmen Bahas Raperda Secara Transparan
- Nur Hakim Dengarkan Aspirasi Warga Kamal, PDAM dan Jalan Rusak Jadi Keluhan Utama
- H. Kur Terima Audiensi BAZNAS, Bahas Dukungan Anggaran Operasional
- Wakil Ketua III DPRD Tekankan Pentingnya Profesionalisme dalam Pengelolaan BUMD BPR
- Nota Jawaban Bupati terhadap Pandangan Umum Fraksi, H. Rofik Tekankan Sinergi untuk APBD 2026