Berita
Berita Detail

Wakil Ketua Dewan Apresiasi Rencana Polres Amankan Pilkades Gelombang Dua
Upload by Admin - 16 Maret 2023
MENDEKATI pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) gelombang dua di Kabupaten Bangkalan, Kepolisian Resor (Polres) menyiapkan 3000 personil untuk melakukan pengamanan.
Pelaksanaan Pilkades gelombang dua yang akan digelar pada 03 Mei 2023 mendatang diikuti diikuti 149 desa.
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangkalan H. Fatkhurrahman sangat mengapresiasi rencana yang diambil oleh Kapolres Bangkalan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Kami berharap pelaksanaan Pilkades gelombang dua ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat memilih Kepala Desa yang mampu mengembangkan potensi desa dan mensejahterakan warganya," kata Ketua DPC PDI Perjuangan ini, Kamis (16/3/2023).
Sebelumnya, Kapolres Bangkalan AKBP Wiwit Ari Wibisono mengaku telah menyiapkan 3.000 personil yang juga diback-up Polda Jatim untuk pengamanan Pilkades gelombang dua.
"Dari 3 ribu personil itu, masing-masing desa akan ditempatkan 1 pleton pasukan pengamanan. Sekarang personil dalam gemblengan (pelatihan),” ujarnya.
Selain itu, Kepolisian kata Wiwit, telah memetakan 45 desa masuk rawan konflik dari 149 desa yang akan menggelar Pilkades serentak.
"Selain personil Polri, pengamanan Pilkades gelombang dua juga akan diback-up oleh TNI. Oleh karena itu, saya menghimbau kepada semua desa yang melaksanakan Pilkades agar menjaga kondusifitas, kamtibmas, jangan berkonflik,” pesannya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh