Berita
Berita Detail

Website SIPP Pelayanan Untuk Para Pekerja, DPRD: Inovasi yang Sangat Bagus
Upload by Admin - 07 Februari 2023
INOVASI Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Disprinaker) Kabupaten Bangkalan di bidang Hubungan Industrial (HI) dan Jamsostek dalam pelayanan mediasi perselisihan hubungan industrial antara perusahaan dan pekerja mendapat apresiasi dari DPRD setempat.
Pasalnya, pelayanan ketenagakerjaan ini kini telah memanfaatkan teknologi digitalisasi yang dapat diakses oleh masyarakat pekerja, yaitu Sistem Informasi Pengaduan Pekerja (SIPP).
"Kami rasa inovasi yang sangat bagus. Jadi para pekerja lebih dipermudah mengadukan persoalannya," papar Ketua Komisi B DPRD Bangkalan Rokib, Selasa (7/2/2023).
Dengan demikian, Politisi PDI Perjuangan ini berharap adanya website ini dapat menjangkau pekerja yang posisinya ada di wilayah terpencil.
"Kami yakin sistem ini lebih efektif dan efisien dalam hal penyelesaian kasus," ujarnya.
Sementara itu, pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disperinaker Bangkalan melalui Kabid Hubungan Industrial Sri Suhartini mengatakan pada tanggal 01 Februari 2023 Tim Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja telah menyelesaikan kasus hubungan industrial perusahaan PT Sumber Jaya Reksa Tama (Khayangan Residence) dengan pekerjanya.
Dalam hal ini pihak perusahaan dikuasakan kepada pengacara Bahtiar Pradinata dan Moh Hidayat.
"Berdasarkan hasil mediasi didampingi oleh Mediator Hubungan Industrial (Moh. Arifin SE, Eli Prasetia S, SE, Mashudi, SE) setelah melalui tahapan-tahapan klarifikasi dan mediasi maka dicapai kesepakatan yang tertuang dalam perjanjian bersama antara perusahaan terhadap pekerja terkait pemberian hak (kompensasi) bagi mantan pekerjanya," terangnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh