Berita
Berita Detail

Komisi D Minta Disdik Segera Cari Solusi Terkait SDN Pettong 1
Upload by Admin - 25 November 2022
KOMISI D DPRD Kabupaten Bangkalan memanggil Dinas Pendidikan (Disdik) terkait SDN Tlagah 1 dan SDN Pettong 1 yang saat ini sedang bermasalah.
Wakil Ketua Komisi D DPRD Bangkalan Achmad Hariyanto mengatakan bahwa pihaknya meminta pertanggungjawaban dan solusi kepada Disdik terkait dua permasalahan tersebut.
"Yang SDN Tlagah 1 ini kan sempat ditolak warga karena mengira ada tambahan gedung baru, tapi kan anggarannya hanya rehab. Terus kemudian SDN Pettong 1 yang proses belajar mengajarnya harus dialihkan kerumah warga lantaran sekolah ditutup ahli waris," katanya, Jumat (25/11/2022).
Pihaknya meminta kepada Disdik untuk memprioritaskan proses belajar mengajar. Artinya, lanjut antok, proses pembelajaran tidak boleh terganggu.
Oleh karena itu, pihaknya meminta Disdik untuk segera mencari solusinya agar persoalan ini celat tertangani, sehingga tidak mengganggu proses belajar mengajar.
"Untuk yang SDN Pettong, sekarang sudah kembali ke sekolah, tapi permasalahan tetap lanjut, karena dana pembebasan lahan tidak diterima oleh ahli waris,"pungkasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh