Berita
Berita Detail
Dewan Minta Penyaluran Bantuan Inflasi Tepat Sasaran, Pihaknya Akan Awasi
Upload by Admin - 01 November 2022
LANGKAH Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (Diskop UM) Kabupaten Bangkalan yang akan melakukan verifikasi kepada para pelaku UMKM terkait bantuan inflasi mendapat respon baik dari DPRD setempat.
Sebab, verifikasi tersebut bertujuan agar bantuan inflasi tersebut tepat sasaran. Respon baik itu disampaikan anggota Komisi B DPRD Bangkalan Fathur Rosi, Selasa (01/11/2022).
“Karena kami rasa bantuan inflasi yang akan disalurkan ke pelaku UMKM ini sangat tepat. Makanya upaya yang dilakukan Diskop UM ini menurut kami sudah sangat tepat. Patut kita dukung,” katanya.
Menurut anggota dewan dari Fraksi PPP ini, bantuan tersebut selain mencegah inflasi, juga sebagai stimulus ekonomi dalam menghadapi resesi yang diprediksi terjadi di tahun 2023.
“Untuk itu yang perlu diprioritaskan dalam menghadapi resesi adalah dengan memaksimalkan dan memberikan stimulus bantuan kepada UMKM lokal. Karena dengan begit, pelaku usaha kita akan mampu melewati resesi,” ujar Rosi.
“Karena UMKM merupakan pondasi ekonomi dalam mengatasi resesi,” imbuhnya.
Oleh sebab itu, Politisi PPP ini berharap dan dengan tegas mewanti-wanti kepada Diskop UM agar pemberian bantuan sebagai stimulus ekonomi ini bisa tepat sasaran. Pihaknya memastikan akan turut mengawasi proses penyaluran bantuan inflasi ini.
“Kami akan mengawal dan mengawasi penyaluran bantuan ini. Makanya, kami juga berharap partisipasi dari seluruh pihak turut membantu mengawal dan mengawasi,” pungkasnya.(dul)
- H. Rofik Dorong Optimalisasi Pajak dan Retribusi Daerah untuk Tingkatkan Kemandirian Fiskal Bangkalan
- Komisi I DPRD Dorong BPS Libatkan SDM Lokal dalam Sensus Ekonomi 2026
- DPRD Bangkalan Gelar Rapat Paripurna Penetapan Raperda APBD 2026
- Wakil Ketua II DPRD Tekankan Sinergi dan Komitmen Bersama dalam Pembentukan Perda 2026
- Ketua DPRD: Momentum Hari Jadi ke-494, Bangkalan Harus Maju Lebih Terarah dan Berkelanjutan
