Berita
Berita Detail

Ketua Komisi A Dukung Langkah DPMD, Gerak Cepat Implementasikan Program Desa Cerdas
Upload by Admin - 31 Oktober 2022
KABUPATEN Bangkalan merupakan salah satu kabupaten yang terpilih menjadi sasaran program membangun desa cerdas. Oleh karena itu, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) setempat, mulai melakukan penggalian potensi yang ada di Desa dengan menggerakkan Duta Digital.
Upaya tersebut mendapat apresiasi dan dukungan dari DPRD Bangkalan. Pasalnya, dengan menggerakkan Duta Digital, diharapkan dapat mengeksplor potensi desa di Kabupaten Bangkalan.
“Menurut kami, ini merupakan langkah yang sangat tepat yang dilakukan DPMD. Karena dengan Duta Digital yang tentu tugasnya melakukan pemetaan sesuai yang tertera di profil desa bisa mempercepat proram desa cerdas,” kata Ketua Komisi A DPRD Bangkalan H. Syaiful Anam, Senin (30/10/2022).
Bagi pihaknya, program desa cerdas ini merupakan langkah setrategis dalam membangun desa dan masyarakatnya diatas kekuatan dan aset mereka sendiri.
Sebab, dalam program tersebut juga terdapat usaha untuk mengembangkan peluang baru dimana jaringan baik tradisional maupun baru ditingkatkan melalui teknologi digital, telekomonikasi, inovasi dan penggunaan pengetahuan yang lebih baik.
“Nantinya teknologi informasi dan komonikasi ini dimanfaatkan untuk pelayanan publik dan pengembangan kawasan. Selain itu juga digunakan untuk pengembangan masyarakat desa,” paparnya.
Oleh sebab itu, anggota dewan dari Fraksi Gerindra ini meminta DPMD untuk lebih giat lagi dalam mengimplementasikan program desa cerdas ini.
“Iya, dinas yang bersangkutan harus lebih giat lagi. Kami akan mendukung karena itu sangat baik untuk kemajuan Bangkalan, khususnya desa di Bangkalan,” pungkasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh