Berita

Berita Detail

Harapan DPRD Bangkalan di Momentum HBA Ke 59

Upload by Admin - 22 Juli 2021

DPRD Kabupaten Bangkalan mengucapkan ucapan selamat Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke 59, dengan harapan Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangkalan tetap sukses dan tetap profesional dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum di Indonesia khususnya di Kabupaten Bangkalan. Hal itu di sampaikan anggota DPRD Bangkalan Suyitno, Kamis (22/7/2021).

Menurutnya HBA ini adalah sebagai moment untuk lebih menegaskan niat, menumbuhkan tekad dan semangat sehingga mewujudkan keserasian, keselarasan serta keseimbangan diantara nilai keadilan, kebenaran dan kepastian melalui pelaksanaan penegakkan hukum yang menjadi kewenangan tugas dan tanggung jawab bersama.

"Momentum Adhyaksa ke-59 ini sebaiknya dijadikan momen untuk meningkatkan tugas dan kewenangan selaku aparat kejaksaan agar dapat dijadikan dasar aduan masyarakat dalam mencari keadilan," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga mengapresiasi peran Kejari Bangkakan dalam mengawal program pembangunan di Kabupaten Bangkalan termasuk Tim TPAD yang mengawal seluruh proyek-proyek percepatan pembangunan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat agar berjalan dengan baik. Dan tentunya dia, sangat memuaskan bagi kepentingan masyarakat.

“Saya sangat mengharapkan hal ini berjalan terus sehingga harapan-harapan masyarakat Bangkakan dalam rangka mempercepat pembangunan ini bisa berjalan dengan baik," paparnya.

Pihaknya juga menuturkan bahwa peran Kejaksaan sangat penting, yakni dalam perumusan kebijaksanaan pelaksanaan dan kebijaksanaan teknis pemberian bimbingan dan pembinaan. "Kejaksaan punya andil besar dalam pelaksanaan penegakan hukum baik preventif maupun yang berintikan keadilan dibidang pidana. Oleh karena itu kami berharap pihak Kejaksaan sebagai mitra pemerintah bisa lebih mantap dalam tugas dan fungsinya," pungkas Suyitno. (dul)