Berita
Berita Detail
.jpeg)
DPRD Apresiasi Polres Ungkap Tempat Pembuat Petasan Ilegal
Upload by Admin - 18 April 2022
WAKIL Ketua DPRD Bangkalan H. Fatkhurrahman mengapresiasi Polres setempat yang telah berhasil mengungkap tempat pembuat petasan ilegal beberapa hari yang lalu, dengan menyita puluhan ribu mercon dan ratusan bubuk jenis black powder.
"Saya rasa langkah yang dilakukan Polres sudah sangat tepat. Karena petasan ilegal itu sangat membahayakan, baik bagi pembeli maupun orang lain," ungkapnya, Senin (18/4/2022).
Pria yang akrab disapa H. Kur ini menyatakan bahwa pihaknya akan selalu mendukung upaya penegak hukum dalam hal Kamtibmas.
Menurut Politisi PDI Perjuangan ini, keberadaan tempat produksi petasan ilegal tersebut cukup meresahkan masyarakat.
"Makanya langkah tegas yang dilakukan Polres sangat tepat. Semoga kejadian ini dijadikan pelajaran bagi kita semua agar tidak memproduksi petasan ilegal. Karena selain ancaman hukumannya yang berat, juga membahayakan orang lain," pungkasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh