Berita
Berita Detail
.jpeg)
Wakil Ketua DPRD Dukung Upaya Polres Berantas Produksi Petasan Ilegal
Upload by Admin - 08 April 2022
DI BULAN Suci Ramadan 1443 Hijriyah, banyak warga mencari kesempatan dengan menjual petasan. Untuk mengantisipasi produksi petasan ilegal, Kepolisian Resor (Polres) Bangkalan sudah memetakan daerah-daerah yang berpotensi akan merakit petasan secara ilegal.
Upaya pencegahan penjualan produksi dan penjualan petasan ilegal yang dilakukan Polres Bangkalan mendapat apresiasi dan dukungan dari Wakil Ketua DPRD Bangkalan H. Fatkhurrahman.
"Kami sangat mendukung upaya yang dilakukan oleh Polres. Karena memang petasan yang diproduksi secara ilegal itu dapat membahayakan orang lain," ucapnya.
Oleh karena itu, Wakil Ketua DPRD yang akrab dengan sapaan H. Kur ini menghimbau kepada seluruh masyarakat Bangkalan agar tidak memproduksi dan memperjual belikan petasan ilegal. Selain karena ancaman hukumnya yang berat, petasan ilegal juga dapat membahayakan.
"Masyarakat harus ingat bahwa memproduksi dan memperjual belikan petasan ilegal itu ada hukumannya. Ancamannya tidak tanggung-tanggung cukup berat. Makanya kami berharap masyarakat tidak melanggar aturan itu," tegasnya.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh