Berita

Berita Detail

Komisi D Ingatkan Dinsos, Anggaran Bantuan Penyandang Disabilitas Harus Tepat Sasaran

Upload by Admin - 08 April 2022

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menganggarkan bantuan bagi penyandang disabilitas sebesar Rp 100 juta. Menanggapi hal itu, anggota Komisi D DPRD Bangkalan Anton Bastoni meminta dengan tegas agar anggaran yang bersumber dari APBD tersebut tepat sasaran.

"Tentu kami akan berupaya dengan fungsi dan tugas kami sebagai legislatif agar penyaluran bantuan yang sudah dianggarkan oleh Pemkab untuk penyandang disabilitas dapat berjalan optimal," ungkapnya, Jumat (8/4/2022).

Pihaknya berkomitmen akan terus mengawal bantuan untuk penyandang disabilitas tersebut agar tetap sasaran.

"Kita semua harus bersama-sama mengawal bantuan yang akan diberikan oleh Pemkab kepada penyandang disabilitas. Kita semua harus bersinergi mensukseskan upaya Pemkab ini," kata Anton.

Selain itu, Politisi Partai Gerindra ini juga berharap nantinya penyandang disabilitas dapat memanfaatkan dengan baik bantuan yang telah diberikan Pemkab, Pemprov, maupun pemerintah pusat.

"Kami berharap nantinya bantuan ini benar-benar dapat bermanfaat bagi penyandang disabilitas dan juga kami berharap nantinya penerima bantuan ini dapat memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik mungkin," pungkasnya.(dul)