Berita

Berita Detail

Soal Penanganan Banjir Blega, DPRD Apresiasi Mensos Risma Hingga Pemkab

Upload by Admin - 06 Desember 2021

KETUA Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangkalan Muhammad Fahad mengapresiasi kehadiran Mensos RI, Tri Rismaharini yang sudah berkunjung ke Kecamatan Blega meninjau langsung warga terdampak banjir yang menggenang 1.182 rumah dan memberikan perhatiannya.

Sebab, selain meninjau langsung kondisi warga terdampak banjir, Mensos juga memberikan bantuan berupa sembako kepada 1.182 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak banjir.

“Saya pribadi sangat mengapresiasi dengan perhatian bu Mensos yang sudah mau berkunjung ke Kecamatan Blega untuk meninjau warga terdampak banjir, juga atas bantuan sembakonya," ujar Politisi Partai Gerindra yang akrab disapa Ra Fahad ini, Senin (6/12/2021).

Ra Fahad jiga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan yang terus berupaya untuk mengurangi intensitas air di sungai Blega. 

"Kami juga mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Pemkab dalam penanganan banjir ini dengan melakukan normalisasi di daerah aliran sungai Blega," katanya.

Bahkan rencana Pemkab yang akan membangun embung-embung sebagai resapan air, serta upaya normalisasi sungai di sisi utara sangat didukung oleh pihaknya.

"Kepada semua masyarakat khususnya di Kecamatan Blega, mari kita bersama-sama mendukung upaya-upaya yang dilakukan Pemkab dama penyelesaian persoalan banjir secara permanen ini," pungkasnya. (dul)