Berita

Berita Detail

Pembahasan RAPBD 2022 Hampir Rampung, Banggar Optimis Tepat Waktu

Upload by Admin - 11 November 2021

PEMBAHASAN RAPBD Tahun Anggaran (TA) 2022 hampir rampung. Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Bangkalan saat ini tengah membahas hasil pembahasan komisi bersama mitra kerjanya yang direkomendasikan ke Banggar, Kamis (11/11/2021).

H. Musawwir Anggota Banggar DPRD Bangkalan mengatakan, ada 19 rekomendasi dari komisi diantaranya menyangkut masalah kekurangan anggaran gedung baru DPRD, yakni terkait sarana dan prasarana.

"Selain itu salah satu fokus APBD 2022 dialokasikan untuk infrastruktur pembangunan jalan kabupaten yang tingkat kerusakannya sangat parah," kata Politisi dari Fraksi Keadilan Hati Nurani.

Tidak hanya itu, menurut H. Musawwir pembahasan APBD 2022 sedang memperbaiki porsi anggaran agar tepat sasaran sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

"Serta pemanfaatan APBD 2022 tepat untuk masyarakat. Karena memang APBD ini untuk kesejahteraan masyarakat," paparnya.

Politisi PKS ini meyakini pembahasan APBD 2022 akan rampung tepat waktu. Pasalnya, saat ini proses pembahasan hampir final."Tinggal penyesuaian saja, sudah hampir selesai. Insya Allah tepat waktu sesuai Permendagri," pungkasnya. (dul)