Berita
Berita Detail

Panen Raya di Burneh, Ketua DPRD Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Upload by Admin - 07 Januari 2025
SEMANGAT ketahanan pangan terus digaungkan melalui Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Merah Putih. Salah satu buktinya terlihat pada panen padi di Kelompok Tani Ngarokse Tane II, Kelurahan Tunjung, Kecamatan Burneh, Selasa (7/1/2025).
Acara tersebut dihadiri Ketua DPRD Bangkalan, Dedy Yusuf, yang juga merupakan politikus PKB.
Dedy menyampaikan apresiasinya kepada petani yang terus bekerja keras meski menghadapi berbagai tantangan, mulai dari cuaca ekstrem hingga keterbatasan sumber daya. Ia menegaskan pentingnya swasembada pangan demi kemandirian bangsa.
"Kita harus terus mendukung petani agar lebih produktif. Pangan adalah pondasi utama ketahanan bangsa," ujar Dedy, usai acara panen raya.
Panen ini juga menjadi bukti nyata keberhasilan program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.
Hasil padi yang melimpah dari kelompok tani ini menunjukkan bahwa sinergi antara pemerintah dan masyarakat dapat menghasilkan dampak positif.
Salah satu anggota kelompok tani, Ahmad, mengungkapkan rasa syukurnya atas panen kali ini.
“Hasil panen tahun ini cukup baik, dan kami berharap terus mendapat dukungan dari pemerintah, baik dalam penyediaan pupuk maupun alat-alat pertanian,” katanya.
Acara ini menjadi momen untuk memperkuat sinergi antara petani, pemerintah, dan berbagai pihak yang terlibat dalam upaya mewujudkan swasembada pangan.
Selain itu, panen raya ini juga diharapkan mampu menginspirasi daerah lain untuk terus meningkatkan produktivitas pertanian.
Melalui gerakan ini, Bangkalan membuktikan bahwa daerahnya siap berkontribusi dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.(dul)
- DPRD Tegaskan Isu Pungli di Kecamatan Blega dan Socah Sudah Ditindaklanjuti
- Komisi I DPRD Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN
- Komisi III DPRD Bongkar Kesalahan Fatal di Dokumen LKPJ 2024, H. Musawwir: Ini Sangat Memalukan
- DPRD Bangkalan Apresiasi Nota Jawaban Bupati atas LKPJ 2024
- Ketua DPRD Hadiri Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI di Burneh