PERCEPATAN pembentukan Kawasan Industr"/>

Berita

Berita Detail

DPRD Dukung Percepatan Pembentukan Kawasan Industri Kemaritiman di Pesisir Barat

Upload by Admin - 27 September 2024

PERCEPATAN pembentukan Kawasan Industri Kemaritiman di Pesisir Barat Kota Bangkalan kian mendekati kenyataan. Dukungan penuh datang dari DPRD Bangkalan, khususnya melalui anggota fraksi PDI Perjuangan, Nur Hakim, yang menegaskan pentingnya proyek ini.

Nur Hakim menyatakan, proyek ini bukan hanya menjadi cita-cita bagi kemajuan ekonomi Bangkalan, tetapi juga merupakan bagian dari langkah strategis nasional yang didukung oleh Peraturan Presiden Nomor 66 Tahun 2022. 

Peraturan ini mengatur tata ruang Kawasan Strategis Nasional (KSN) Gerbangkertosusila, yang melibatkan daerah-daerah penting seperti Gresik, Bangkalan, Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo, dan Lamongan.

“Pembentukan kawasan industri ini sangat penting untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi di Bangkalan dan sekitarnya. Kita berharap, dengan adanya kawasan ini, Bangkalan bisa semakin baik dan berkembang pesat, terutama dalam sektor kemaritiman dan kelautan. Sehingga bisa bersaing dengan daerah-daerah yang memiliki ekonomi maritim,” ujar Nur Hakim, Jumat (27/9/2024).

Rencana ini tidak hanya bertujuan meningkatkan ekonomi lokal, tetapi juga diharapkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang dapat menarik banyak investasi dari dalam maupun luar negeri. 

Bangkalan, dengan letaknya yang strategis dan potensi kemaritiman yang besar, dinilai mampu menjadi pusat kegiatan ekonomi yang berkelanjutan.

Lebih lanjut, Nur Hakim menjelaskan bahwa percepatan pembangunan ini tetap akan mengutamakan keberlanjutan lingkungan. 

"Kami ingin memastikan bahwa selain memberikan manfaat ekonomi, pembangunan ini juga memperhatikan dampak lingkungan. Kita ingin pembangunan yang berkelanjutan, yang tidak hanya menguntungkan secara ekonomi tetapi juga ramah lingkungan," tambahnya.

Percepatan ini diharapkan dapat membuka banyak lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan taraf hidup masyarakat di Bangkalan dan sekitarnya. 

Keberadaan Kawasan Industri Kemaritiman juga diyakini akan memperkuat infrastruktur kemaritiman Indonesia di Jawa Timur, yang pada akhirnya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Dengan semangat yang besar dari DPRD Bangkalan dan dukungan penuh dari regulasi nasional, harapan besar tercipta bahwa kawasan ini akan segera terwujud dan membawa manfaat bagi masyarakat Bangkalan serta seluruh bangsa.(dul)