Berita

Berita Detail

Kunjungan Dari DPRD Surabaya dan DPRD Tuban

Upload by Admin - 14 September 2021

DPRD Kabupaten Bangkalan kembali kedatangan tamu dari DPRD Kota Surabaya dan Kabupaten Tuban. Keduanya di terima oleh Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas dan Protokol Sekretariat DPRD Bangkalan Abu Soleh dan Kasubag Rumah Tangga dan Perlengkapan Sekretariat DPRD Bangkalan Moch. Arif Mahmud, di ruang rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Setempat, Selasa (14/9/2021).  

Dipaparkan Abu, kunjungan Komisi B DPRD Kota Surabaya untuk studi banding terkait upaya pemerintah daerah dalam menggerakkan ekonomi UMKM selama masa penerapan PPKM level 2. Sementara kunjungan Komisi I DPRD Kabupaten Tuban bertujuan pembangunan jalan usaha tani.

Menurut Abu, tamu kunjungan yang diterima oleh pihaknya sudah sesuai prosedur protokol kesehatan, karena masih dalam pandemi Covid-19. “Pertama kami minta hasil rapid tes yang disertai dengan vaksin. Kalau itu sudah dipenuhi baru kita menerima sesuai dengan jadwal yang sudah mereka tentukan,” ujarnya.

Sementara Kasubag Rumah Tangga dan Perlengkapan Moh. Arif Mahmud mengatakan, merasa mendapatkan kehormatan atas kunjungan dari DPRD Kabupaten Kota Surabaya dan DPRD Kabupaten Tuban. Sehingga diharapkan bisa sharing dalam melaksanakan tugas. “Kami sangat berterima kasih atas kunjungan Kerja dari DPRD Kota Surabaya dan Kabupaten Madiun. Semoga bisa menjadi wadah kita dalam berbagi informasi,” ucapnya. (dul)